Akhirnya Ngeblog Juga Euyy!!!

https://pixabay.com


Salah satu resolusi tahun 2017 saya adalah ngeblog. Maju mundur cantik, sampai bulan Oktober 2017 kemarin belum terlaksana. Banyak hal yang saya jadikan alasan. Selain tidak punya laptop, saya juga belum terbiasa nulis secara konsisten.

Boleh dibilang, kesempatan belajar terbuka lebar buat saya. Selain punya banyak teman blogger yang bisa diajak sharing, komunitas juga mendukung. Dasar sayanya saja yang masih belum bisa move on dari zona nyaman, alias males utak-utik.

Padahal, saya sudah gabung di beberapa komunitas blogger. Pernah jadi moderator di kelas blogger, di mana akses terbuka lebar buat saya. Namun yang namanya inisiatif belum jedar menyapa, saya sok sibuk sendiri.


https://pixabay.com


Hingga akhirnya, saya mulai banyak mendapat pertanyaan yang sama.
"Mbak, ngeblog juga? Linknya dong!"
Nah, di situ serasa dijedotin ke pintu tak kasat mata.
Saya harus punya blog, akhirnya saya memutuskan. Lalu saya mulai semangat lagi dan wira-wiri nyari info soal ngeblog.

Alhamdulillah, pada akhirnya saya gabung di kelas pemula untuk blogger. Di kelas tersebut, saya mendapatkan tutorial mudah belajar blog dari nol.
Tutorial diberikan dari dasar, membuat akun di platform blogspot. Selanjutnya materi lain diberikan satu persatu, mulai dari ngutak-ngutik setting blog sampai cara bikin artikel.

Saya mulai kecanduan utak-utik, menghabiskan waktu di depan laptop yang alhamdulillah akhirnya terbeli. Bagi saya, ngeblog itu gampang-gampang susah. Tergantung pada kita, mau serius dan konsistensi atau tidak.

Seorang blogger, selain harus bisa nulis dengan luwes. Maka dia juga harus siap riweh dengan urusan setting serta coding. Namun, bisa juga kita beli blog yang sudah jadi dan tinggal sulap saja. Istilahnya kita tinggal isi, tanpa harus repot ngutak-ngutik.

Mau milih mana? Bebas saja.
Bagi saya, dunia blogger itu menantang. Saya termasuk yang suka riweh, dan suka penasaran. Makanya saya ingin belajar lebih banyak lagi.
Saya sedikit menyesal, kenapa tidak dari dahulu tersesat di dunia ini. Jika tahu sedemikian asyik, tentu saya tidak akan menunda lagi. Semangat nulis, semangat ngeblog dan semangat untuk konsisten. Aamin


Tidak ada komentar:

Posting Komentar